Daybreakers (2010): Dunia Dipenuhi Vampir Penghisap Darah

Film thriller horror ini berjudul Daybreakers, menceritakan tentang dunia 10 tahun dimasa depan, dimana dunia saat itu mengakui keberadaan komunitas vampir yang berkembang terus cukup pesat hingga mencapai hanya 50 persen dari seluruh penduduk umat manusia yang ada. Tentu saja masalah ini menimbulkan banyak masalah, karena makhluk penghisap darah, vampir, mereka tidak mempunyai pasokan makanan selain darah, dan akibatnya semakin banyak vampir yang kekurangan pasokan darah yang tidak memadai itu sendiri berkembang menjadi penghisap darah liar, banyak sebagian makhluk jahat ini menyerang siapa pun dan apapun untuk terus bertahan hidup. Dr Edward Dalton, yang juga seorang vampir dan hematologist yang bekerja untuk sebuah perusahaan farmasi, ia terus berusaha menemukan cara membuat pasokan darah buatan yang akan cukup memenuhi semua kebutuhan masyarakat penghisap darah ini. Dia juga sangat bersimpati kepada manusia dan melihat pekerjaannya sebagai suatu cara untuk mengurangi penderitaan dan ketakutan mereka. Namun ditengah jalan, pandangannya tentang perubahan dan pencarian solusi ini menjadi berubah jauh saat ia bertemu seseorang yang menemukan cara untuk mengubah dirinya dari seorang makhluk vampir menjadi manusia yang inginkan selama ini, tidak lagi menjadi seorang makhluk penghisap yang hidup selalu tergantung darah.

Film arahan Michael Spierig dan Peter Spierig ini dibintangi antara lain oleh Willem Dafoe, Ethan Hawke, Sam Neill, Vince Colosimo, Claudia Karvan, Isabel Lucas, Michael Dorman, Christopher Kirby, dan aktor-aktor kawakan lainnya. Film ini dijadwalkan launching di bioskop-bioskop diseluruh dunia, mulai bulan januari hingga pertengahan april 2010.


Buat sendiri desain eksklusif Messenger Pingbox Anda sekarang!
Membuat tempat chat pribadi di blog Anda sekarang sangatlah mudah

Komentar