Confucious (2010): Film Drama Biografi, Chow Yun Fat berperan menjadi seorang ahli pemikir China zaman SM

Aktor yang pernah sukses membintangi film box office Crouching Tiger Hidden Dragon di tahun 2000 lalu, jelas dalam film ini bakal jauh dari aksi kungfu dan pertarungan, karena perannya sebagai si pemikir Confucius. Karena dalam sejarah biografi -nya, Confucius, lebih dikenal sebagai pria bijak yang mengajarkan aturan-aturan kebaikan serta membuat orang lain jadi lebih baik dan sadar. Film drama biografi ini yang disutradarai oleh Hu Mei ini release perdana 28 Januari 2010 di China dan Hongkong kemudian dilanjutkan di negara-negara Asia lainnya pada Februari 2010. Berikut ini deskripsi film ini:

CONFUCIUS (2010)
Jenis Film : Drama Biografi
Produser : Chui Po-Chu, Han Xiaoli, Shi Dongming, Jiang Tao
Produksi : Dadi Century (beijing) Ltd
Durasi : 125

Cast & Crew
Pemain : Chow Yun-Fat, Zhou Xun, Chen Jianbin, Yao Lu, Zhang Xingzhe, Ren Quan, Ma Qiang
Sutradara : Hu Mei
Penulis : Khan Chan, Jiang Qitao, He Yanjiang, Hu Mei

Plot / Cerita :
Pada abad ke-6 SM China masih terdiri atas kerajaan feodal dan pemerintahan resmi, bersaing satu sama lain demi supremasi. Kong Qiu (diperankan oleh Chow Yun-Fat) lahir di Kerajaan Lu, di mana pengadilan memutuskan bahwa nama dan kekuasaan riil menurun untuk tiga kelompok penguasa paling kuat. Reputasi Kong Qiu sebagai pemikir sosial budaya membuat Lu menunjuknya untuk bekerja dikantor kementrian, dimana ia telah mencetak beberapa keberhasilan cemerlang dalam memulihkan martabat dan wibawa Pengadilan. Usahanya untuk mengendalikan ambisi para kelompok berkuasa juga berhasil, tetapi tentara Lu (dipimpin oleh jenderal muda Gongshan Niu) berbalik melawannya dan penguasa kerajaan Qi disuap untuk membuat penguasa Lu melawan menterinya. Kong Qiu dilucuti dari kantornya dan dikirim ke pengasingan. Dia tua sebagai seorang pengembara, berkelana dari kerajaan ke kerajaan lainnya, diikuti dengan rombongan pengikut setia yang dipimpin oleh Yan Hui. Perhentian pertamanya adalah Kerajaan Wei. Bencana politik kembali mengancam Kerajaan Lu, Kong Qiu diminta pulang. Ia setuju untuk kembali namun hanya sebagai guru, tidak ingin terlibat politik lagi…

Source: 21cineplex.com



Buat sendiri desain eksklusif Messenger Pingbox Anda sekarang!
Membuat tempat chat pribadi di blog Anda sekarang sangatlah mudah

Komentar